Sabtu, 21 November 2015

Resep Pasta Tagliatelle Hijau

    Bahan-bahan

    200 gram Bayam Beku
    4 sendok makan Minyak Goreng
    300 gram Tepung Terigu Protein Tinggi
    1 sendok teh Garam
    2 butir Telur Ayam

    Langkah

    1. 200 g bayam beku dicairkan. Peras dan buang airnya. Bayam dipanaskan di mikrowave 2.5 menit.
      Blender halus bayam dengan 1 sdm minyak.
  1. Jika menggunakan bayam segar. Rebus bayam dalam air mendidih selama 1 menit. Angkat dan tiriskan.
    Blender halus bayam dengan 1 sdm minyak
  2. Tuang tepung di meja kerja, buat lubang.
    Letakkan 2 buah telur, 1 sdt garam dan bayam. Uleni hingga kalis dan rata
    Diamkan 30 menit
  3. Adonan pasta agak lenget ditangan.
    Potong adonan pasta menjadi 6 bagian kecil. Pipihkan di mesin mie no 1.
    Taburi adonan dengan tepung terigu agar tidak lengket
    Pipihkan adonan sampai no 3. Selalu taburi dengan tepung agar tidak lengket.
  4. Letakkan pasta diatas serbet. Diamkan 30 menit
  5. Potong pasta di bentuk pasta Tagliatelle
  6. Rebus pasta dalam air mendidih yang sudah diberi garam selama 3 menit.
    Tiriskan. Tambahkan pasta dengan minyak goreng secukupnya agar tidak lengket
  7. Pasta yang cantik, sehat dan enak...
    Pasta bisa diberikan kuah ala italia..

    copyright to/ original link: https://cookpad.com/id/resep/180975-pasta-tagliatelle-hijau?ref=search

Tidak ada komentar:

Posting Komentar